Senin, 15 Februari 2016

PERTANDINGAN BOLA VOLLY ANTAR DE

PERTANDINGAN BOLA VOLLY ANTAR DESA

Enggalwangi (7/02/2016) Tima bola voli smaroe majasuka harus mengakui kekalahan dari tim bola voli bravo di semi final dalam acara hari jadi Desa sidodadi. Turnamen bola voli yang diadakan di lapangan bola voli Desa sido dadi ini diikuti oleh banyak tim dari berbagai Desa. Tim bola voli Smaroe Majasuka harus rela menghentikan perjuangannya untuk menjadi juara pada turnamen tersebut setelah kalah dari Desa sidodadi dengan skor 2-0. Sejak dimulainya permainan, Smaroe terlihat meyakinkan dengan memenangkan beberapa pertandingan yang kemudian mempertemukan mereka dengan Tim bola voli Desa sidodadi. Babak pertama pertandingan antara Smaroe dan Desa sidodadi sangat sengit, namun akhirnya harus kalah dengan skor 25-18 dengan kemenangan Desa sidodadi.
Di babak kedua pertandingan semakin memanas, kedua tim saling mengejar poin dan saling mengeluarkan skill masing-masing. Namun keberuntungan belum berpihak kepada tim bola voli Smaroe, mereka kembali harus menerima kekalahan dengan skor tipis 25-23. Komposisi pemain yang berbeda juga menjadi salah satu penyebab kekalahan Tim bola voli Smaroe. “Tidak apa-apa kami kalah namanya juga pertandingan, pasti ada kalah dan menang” tutur salah satu pemain smaroe dengan bijak. Para pemain smaroe berlapang dada menerima kekalahan tersebut, bagi mereka ini sebuah pelajaran untuk ke depannya untuk bisa lebih meningkatkan kemampuan Tim bola voli Smaroe. “Ke depannya kami akan berlatih lebih intens, dan semoga di lain pertandingan kami bisa menang juga bisa membawa nama Majasuka serta Paguyuban keluar daerah lewat bola voli” seru salah satu pemain dengan bersemangat.

Penulis : taofik h.
Share:

0 komentar:

Posting Komentar

Anda pengunjung ke :

Blogger templates